Salam
Komando!
Disini saya akan sedikit berbagi pengalaman
saya kepada teman-teman yang ingin
mendaftarkan diri untuk menjadi Catar Akmil. Sebelumnya perlu diingat, sebelum mendaftar
teman-teman harus tahu tujuan teman-teman dalam mendaftarkan diri
(mendaftar untuk apa? Pekerjaan? Prestis? Pengabdian?) dan dalam mendaftarkan
diri harus dari Keinginan Sendiri (bukan paksaan orangtua ataupun ikut-ikut
teman). Karena apa? Karena ini akan berpengaruh dalam semangat dan jiwa juang
teman-teman semua. Hehe :D
Jadi teman-teman harus tahu selukbeluk
Akmil seperti apa sebelum mendaftar seperti kata pepatah “Kenali lawan sebelum berperang”
(kalau tidak salah hehe). Oke kembali ke topik utama. Dalam seleksi Akmil ada 3
Tingkat, dimana setiap tingkat terdiri dari beberapa Tes. Cukup membingungkan sih tapi mari kita pahami.
TINGKAT PERTAMA
Tingkat pertama dilaksanakan di daerah
masing-masing oleh Sub Panda/Panda (Sub=Cabang,
Panda=Panitia Daerah). Untuk info tempat Sub Panda dapat diihat disini. Tes ini menggunakan sistem Gugur, jadi apabila didalam tes pertama (Administrasi) teman-teman
gagal maka perjuangan kalian akan langsung berhenti, begitu pula di test
selanjutnya. Jadi ini sangat riskan perlu persiapan matang dalam setiap tes,
meskipun di semua tingkat juga harus serius.
Tes yang dilakukan oleh Sub Panda
meliputi :
- Pemeriksaan Administrasi.
- Pemeriksaan Kesehatan I (Bagian Luar)
- Pemeriksaan/pengujian Jasmani (Kesegaran Jasmani
A, B, Renang dan Postur).
- Test Wawancara Mental Ideologi.
- Pemeriksaan Kesehatan II (Bagian Dalam)
- Pemeriksaan Psikologi I (oleh Tim Rik Psi
Panpus).
Jadi jika
dibeberapa tes diatas teman-teman lolos semua tes diatas maka kalian masuk ke
tes Tingkat Kedua. Perlu diketahui teman-teman saat mendaftar lebih baik
langsung di Panda (jangan Sub Panda) karena jikalau di Sub Panda lolos maka
Tingkat Kedua akan dilaksanakan di Panda. Jadi jika mendaftar di Panda
teman-teman sudah mengetahui suasana tes untuk Tingkat Kedua terlebih dahulu
jadi lebih dapat mempersiapkan diri.
TINGKAT
KEDUA
Berbeda dengan tingkat pertama, tingkat
kedua ini sudah mulai menggunakan sistem Lanjutan,
artinya disetiap tes nantinya akan diberi poin dan kalian akan melaksanakan
semua tes, kemudian poin disetiap tes akan diakumulasi dan diperingkat, apabila
kalian termasuk dalam peringkat yang
ditentukan (biasanya 20besar / sesuai Kodam masing-masig) maka kalian akan
lanjut di Tingkat Ketiga. Tingkat kedua ini akan dilaksanakan di daerah
masing-masing tapi oleh Panda. Disini
lawan kalian bertambah dari masing-masing Sub Panda yang lolos jadi persaingan
bertambah lebih ketat. Tes yang dilaksanakan di tingkat kedua meliputi:
- Pemeriksaan Administrasi.
- Pemeriksaan Kesehatan III (Tim Rikkes Panpus)
meliputi aspek laboratorium, bedah dan mata.
- Pemeriksaan/pengujian Jasmani (Kesegaran Jasmani
A, B, Renang dan Postur).
- Wawancara.
Jika teman lolos dan lanjut ke tingkat
selanjutnya maka kalian masuk di tingkat terakhir (tingkat ketiga)
TINGKAT
KETIGA
Tingkat ini yang terakhir dilaksanakan oleh Panpus (Panitia Pusat), dulunya
(sebelum 2013) tes ini dilaksanakan di Pusdikajen Kodiklat TNI AD, Bandung tapi
sekarang sudah di Akmil Magelang langsung. Sama halnya dengan tingkat kedua,
disni juga menggunakan sistem Lanjutan. Dan
tes yang dilaksanakan di tingkat ini meliputi:
- Pemeriksaan Administrasi.
- Pemeriksaan Kesehatan IV.
- Pemeriksaan/pengujian Jasmani (Kesegaran Jasmani
A, B, Renang, postur/Antropometrik dan adi raga).
- Test Wawancara.
- Pemeriksaan Psikologi II (psikologi lapangan).
- Pengujian Pengetahuan/Akademik.
Dan selanjutnya apabila kalian lolos maka
selamat, teman-teman sudah menjadi bagian dari Akmil yang akan melaksanakan
pendidikan Dasar Keprajuritan Kawah Chandradimuka kurun waktu 3bulan, yang
kemudian akan diwisuda menjadi Prajurit Taruna (Pratar). Tapi jikalau teman-teman gagal maka kalian
bisa langsung menjadi Bintara TNI atau mencoba kembali tahun depannya seperti
saya hehe.
Intinya
urutan ketiga tingkatannya adalah Sub
Panda – Panda – Panpus, jika dimisalkan, tingkat Sub Panda=tingkat Kabupaten,
Panda=Provinsi, Panpus=Nasonal. Untuk tips dalam test seleksi
dapat dilihat disini. Sekian info
dari saya semoga teman-teman tambah semangat dan lebih siap dalam tes nantinya.
Salam Komando!
Nice ^^
ReplyDeletewew
Deletehhehehe
ReplyDeletemantap tuh
ReplyDeleteMantap dehh ,tapi gue lebih tertarik dengan akmil hehe
ReplyDeletekatanya gubenrnur akmil dari pendaftaran sampe akhir gratis langsung llihat di youtube
ReplyDeleteIzin share
ReplyDeleteSmoga aja brhasil
ReplyDeleteSmoga aja brhasil
ReplyDeleteOptimis walau saingannya banyak 😅
ReplyDeletemohon izin bang, lulusan SMK bisa masuk akmil?? tolong dibalas bng����
ReplyDeleteIzin bang, gerakan adiraganya apa aja bang?
ReplyDeleteMalam bang mau nanya nih kira kira ank smk bisa masuk akmil tidak bang ? mohon dibalas
ReplyDeleteYa amin
ReplyDelete